Pemerintah Desa Pasar Palik Gelar Musyawarah RKPDes

BENGKULU UTARA – Pemerintah desa Pasar Palik kecamatan air napal melaksanakan musyawah Desa (Musdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa( RKPDes)tahun 2025 bertempat di Balai Desa Pasar Palik., jumat 31/08/2024.

Yang dihadiri oleh Camat kecamatan Air Napal amir Machmud yang sekaligus membuka acara secara resmi,Kapolsek Air Besi,Pendamping Desa,Pendamping Lokal,BPD seluruh lembaga desa dan perwakilan masyarakat.
Dalam kesempatan ini Kepala Desa Pasar Palik Nazarudin.T,S.Pd,M.Si menyampaikan bahwa pelaksanaan Musdes RKPDes ini sangat perlu dan di butuhkan untuk menampung usulan usulan dari masyarakat terkait kegiatan yang akan dilaksanakan tahun 2025 dan menyelaraskan dengan program program yang telah diatur berdasarkan undang undang dan peraturan dari pemerintah pusat.Dan merupakan salah satu tahapan perencanaan yang harus dilaksanakan.
Usulan yang masuk nantinya akan disesuaikan dengan anggaran yang ada.
Dalam sambutan Camat Air Napal Amir Mahmud,SE juga menyampaikan agar program yang akan disusun tidak lari dari RPJM Des,serta memenuhi unsur kebutuhan masyarakat.
Kemudian acara dilanjutkan dengan Rembuk Stanting.
Pemerintah Pasar Palik tetap serius melaksanakan program dalam rangka menjadikan desa Pasar Palik Zero Stanting ditahun depan.
Sertakan menyusun program yang tepat sasaran dan akan melibatkan tenaga medis yg menangani bidang gizi dari Puskesmas pasar kerkap, kecamatan Air napal,tutup kades.(Adv)